Jumat, 31 Agustus 2012

MANDARIN SODA DRINK


Kalau anda harus mengurangi asupan soda karena darah tinggi, pakailah low soda water yang 
rendah kandungan sodanya. Tapi tanpa air soda pun minuman ini tetap segar

Untuk 4 porsi

2 kaleng air soda
1 kaleng (225 g) jeruk mandarin kalengan, tiriskan 
es serut secukupnya
daun mint untuk hiasan

Sirup
1 buah jeruk lemon
500 ml jus mandarin (diperoleh dari 11/2 kg jeruk mandarin)
200 g gula pasir

.. Sirup: kupas jeruk lemon, ambil bagian kuningnya saja (awas, bagian putihnya pahit),
biarkan utuh. Ambil 3 lembar kulit jeruk lemon saja. Setelah itu peras airnya, sisihkan 1 sdm
air jeruk lemon untuk sirup.
.. Rebus jus mandarin, gula pasir, dan kulit jeruk lemon sampai sirup agak kental (20 menit,
sirup berkurang menjadi 300 ml). Angkat dan biarkan dingin.Sebelum sirup di sajikan, 
masukkan 1 sdm air jeruk lemon yang di sisihkan. Aduk rata.
.. Penyajian: tuang sirup (75 ml) ke dalam gelas tinggi, beri beberapa jeruk mandarin dan es 
serut, isi penuh dengan air soda. Hiasi dengan daun mint...

Info nutrisi per porsi
    Energi: 301,5 kalori
    Lemak: 0,1 g
    Kolesterol: 0 mg 
    Serat: 0,3 mg 

KOLAK CAMPUR


Untuk 4 porsi

Kolak 
600 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun pandan, simpulkan
3 batang serai, memarkan, simpulkan
2 cm jahe, bakar sebentar, memarkan
150 g gula merah, iris halus
4 buah pisang kepok matang, kupas potong 2 
100 g kolang-kaling, belah 2 (jika suka)

Ketan kukus
150 g ketan hitam, rendam 4 jam
40 ml santan encer, panaskan (tidak sampai mendidih)
1/8 sdt garam
100 g talas, kupas, potong dadu 2 cm

Taburan 
50 g wijen, sangrai

.. Kolak: masak santan, daun pandan, serai, jahe, dan gula merah hingga beruap sambil terus
di aduk agar santan tidak pecah. Masukkan pisang dan kolang-kaling (jika suka), masak terus 
sambil di aduk hingga pisang masak (10 menit), angkat
.. Ketan kukus: kukus ketan hitam hingga setengah masak (10 menit), angkat. Taruh dalam wadah, tuangi santan, bubuhi garam, aduk. Diamkan hingga dingin dan santan habis terserap.
Kukus ketan hitam dan talas dalam dandang panas hingga masak (30 menit), angkat
.. Penyajian: atur ketan hitam dalam mangkuk, tambahkan talas, Siram dengan kolak pisang. 
Taburi wijen sangrai. Sajikan hangat.

Info nutrisi per porsi
   Energi: 586,3 kalori
   Lemak: 23,3 g
   Kolesterol: 0 g
   Serat: 0,5 g  

IKAN BAWAL REBUS


Ikan rebus gaya Cina ini harus memakai ikan yang betul-betul segar. Sebagai pelengkap menu
food combining, tumis sayuran ala canton bisa menjadi paduan yang sangat pas.

Untuk 2 porsi.

1 ekor (200 g) ikan bawal putih, siangi
20 g jahe, iris seperti batang korek api
20 g daun bawang bagian yang hijau, iris memanjang halus
2 sdm minyaksayur

Bumbu, aduk jadi satu
100 ml kecap Jepang
25 ml minyak wijen
1/4 sdt merica bubuk

.. Didihkan air bersama 1-2 potong jahe dalam wajan ukuran sedang
.. Masukkan ikan bawal, didihkan selama 3 menit, Angkat
.. Taruh ikan di piring saji. Taburi irisan jahe dan daun bawang
.. Siram dengan bumbu
.. Panaskan minyak sayur hingga panas benar. Angkat
Tuangkan segera ke atas ikan (supaya kulit ikan jadi renyah). Sajikan hangat  
 

SUP AYAM ALA VIETNAM


Sup ayam tradisional Vietnam ini biasanya dibuat dengan daging sapi. Saat di ganti dengan ayam 
ternyata rasanya tak kalah nikmat. Untuk yang masih berjiwa muda dan suka mencoba-coba, sup
ini memang paling oke.

Untuk 4 porsi

2,5 cm jahe segar, kupas, iris seperti batang korek api
1 buah peka
2,5 cm kayu manis
1 buah (75 g) bawang bombai, potong-potong 
1 liter kaldu ayam
3 sdt kecap ikan
1 buah fillet (250 g) dada ayam, potong kotak ukuran 2x1x1 cm
125 g kuetiu kering, rendam dengan air panas, tiriskan
50 g taoge
50 g wortel, potong seperti batang korek api
1 buah cabai merah, iris tipis
1 batang daun bawang, iris tipis
1 sdm daun ketumbar segar (kalu suka) 
1 sdm daun kemangi segar
Air jeruk nipis (kalau suka)

.. Masukkan jahe, peka, kayu manis, dan bawang bombai ke dalam kaldu. Rebus kaldu hingga 
mendidih di atas api sedang. Kecilkan api, diamkan selama 15 menit hingga kaldi bergolak kecil
(simer). Matikan api, tutup selama 10 menit. Saring kotoran kaldu hingga bersih
.. Didihkan kembali kaldu di atas api sedang. Masukkan kecap ikan dan daging ayam ke dalam 
kaldu. Masak hingga ayam matang. Angkat
.. Penyajian: susun kuetiu, taoge, dan wortel ke dalam mangkuk. Tuang sup panas di atasnya. 
Taburi dengan cabai merah, daun bawang, daun ketumbar, dan daun kemangi. Perciki dengan
air jeruk nipis sesuai selera. Sajikan panas

Info nutrisi per porsi
   Energi: 350,8 kalori
   Protein: 1`6,6 g
   Lemak: 22,8 g
   Kolesterol: 42,5 mg 

SUP KOMBINASI ALA CANTON


Sajian sup istimewa yang bisa anda buat untuk buah hati. Bentuk bola-bola ayam yang unik pasti
disukainya. Apalagi di santap dengan pangsit goreng, di jamin si kecil akan makan dengan lahap.

Untuk 4 porsi

1,5 liter kaldu ayam
100 g udang sedang, kupas, belah punggungnya, biarkan ekornya utuh.
3/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk 
150 g baby cok boi, potong kasar
4 batang daun bawang, iris tipis

Bola-bola ayam
150 g daging ayam cincang
25 g jamur shiitake segar, cincang
1/2 sdm margarin, lelehkan
1 batang daun bawang, iris tipis
1 siung bawang putih, cincang halus
1 sdt jahe parut
2 sdm kecap asin encer

Pelengkap
Kulit pangsit goreng

.. Bola-bola ayam: Campur daging ayam, jamur, margarin, daun bawang, bawang putih, jahe, 
dan 1 sdm kecap asin dalam mangkuk. Aduk rata. Ambil 1 sdm, lalu kepal-kepal bentuk bulat
seperti bola (garis tengah 3 cm)
.. Didihkan kaldu, rebus bola-bola ayam dalam kaldu hingga matang dan terapung. Angkat 
bola-bola dan tiriskan. Saring kaldu jika perlu. Masukkan kaldu ke dalam panci kembali.
.. Rebus kaldu hingga mendidih, masukkan bola-bola ayam. tambahkan uadang, garam, 
merica, dan sisa kecap asin. Masak hingga udang berubah warna. Masukkan bok coi dan 
daun bawang, masak hingga bok coi agak layu. 
.. Angkat, sajikan bersama kulit pangsit goreng.

Info nutrisi per porsi
    Energi: 292 kalori
    Protein: 19,1 g
    Lemak: 17,4 g
    Kolesterol: 80 mg   

Kamis, 30 Agustus 2012

SUP BIJI TERATAI


Sup dengan berbagai macam isian ini bermanfaat untuk menguatkan jantung dan paru-paru. Bisa 
juga menjadi obat mujarab untuk mengembalikan kekuatan anda setelah sembuh dari sakit.

Untuk 4 porsi

1 sdm minyak goreng
2 siung bawang putih, memarkan
1 buah bawang bombai, potong menjadi 4 bagian, iris halus
1 liter kaldu ayam
100 g wortel, potong dadu 1 cm
175 g daging ayam, potong dadu 1 cm
1 batang daun bawang, ikat
1/2 sdt merica bubuk
2 sdt garam
25 gbiji teratai, rendam air hingga mekar selama 15 menit, tiriskan
10 buah bunga sedap malam, ikat
1 buah (15g) jamur putih*, iris tipis
25 g soun, rendam air panas, tiriskan

.. Panaskan minyak goreng di atas wajan. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga 
harum. Angkat, dan masukkan ke dalam kaldu.
.. Rebus kaldu hingga mendidih di atas api sedang. Angkat dan saring kotoran kaldu. Masukkan
wortel, ayam, daun bawang, merica, dan garam. Masak hingga wortel setengah matang. 
Tambahkan biji teratai, bunga sedap malam, dan jamur putih. Masak hingga mendidih dan 
semua bahan matang. Matikan api, angkat.
.. Susun soun di dalam mangkuk, siram dengan sup. Sajikan
**Jamur putih: bisa di temukan di pasaran dengan nama jamur kembang putih atau bokji
putih. Anda bisa membelinya di bagian bahan makanan kering. 

SUP SAYAP AYAM DENGAN SAWI ASIN


Untuk 4 porsi

8 buah sayap ayam
1 liter kaldu ayam 
2 sdt minyak goreng
2 siung bawang putih, memarkan
1 sdm jahe iris seperti batang korek api
1 batang serai (putihnya saja), potong tebal 1 cm, serong
200 g tahu air/ sutra, potong kotak ukuran 2x2x1 cm
1 ikat (150 g) sawi asin*, cuci, peras, potong 3 cm
2 sdt kecap asin encer
1/2 sdt merica
1/2 sdt garam
10 buah cabai rawit merah, iris tipis (kalau suka)

.. Masukkan sayap ayam ke dalam kaldu. Rebus kaldu sampai mendidih
di atas api sedang. Sementara itu, panaskan minyak di atas wajan. Tumis
bawang putih, jahe, dan serai hingga harum. Angkat.
.. Masukkan tumisan bawang ke dalam kaldu. Masak hingga sayap ayam 
setengah matang. Saring kotoran kaldu hingga bersih.
.. Didihkan kembali kaldu dan sayap ayam. Masukkan tahu, sawi asin, 
kecap asin, merica, dan garam. Masak hingga sup mendidih sekali lagi.
Kecilkan api, tutup, dan biarkan selama 10 menit. Matikan api. Angkat.
.. Sebelum disajikan, taburi dengan cabai rawit merah sesuai selera.
**Sawi asin: Kalau bisa, beli yang segar di pasar trdisional atau 
supermaket tertentu. Biasanya di taroh baskom terbuka. Yang di bungkus
pelastik mempunyai rasa sampingan (after taste) yang mengganggu.

 

KANGKUNG BELACAN


Kangkung yang di tumis dengan bumbu belacan alias terasi ini sangat di gemari di Malaysia.
Untuk 4 porsi
Persiapan: 10 menit
Memasak: 10 menit

2 sdm minyak goreng untuk menumis
1 sdm air
150 g kangkung yang sudah disiangi (dipetik daunnya)

Sambal belacan
6 buah cabai keriting, rendam air  hangat hingga lunak, tiriskan
3 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 sdt terasi bakar
1/2 sdm ebi, sangrai, tumbuk halus
1/2 sdt garam

.. Sambal belacan: ulek semua bahan sampai halus.
.. Panaskan wajan sampai panas betul. Tuangi minyak, tunggu sampai 
minyak panas. Masukkan bumbu halus, tumis beberapa saat sampai 
bumbu harum. Tambahkan air, aduk. 
.. Masukkan kangkung, aduk cepat agar bumbu tercampur rata. 
Sebelum kangkung layu, segera angkat.
.. Sajikan hangat.

           Tip kuliner
     Kangkung yang cocok buat di tumis adalah kangkung cabut
atau kangkung akar. Untuk dapat tumisan kangkung yang renyah,
syaratnya wajan harus panas betul saat di pakai menumis. Dan 
selalu gunakan api besar agar sayur bisa dimasak secara cepat dan
tidak layu. Tetapi hati-hati, jangan sampai sayuran gosong...

Info nutrisi per porsi
   Energi: 66,5 kalori
   Lemak: 5,3 g
   Kolesterol: 0 mg
   Karbohidrat: 3,3 g 

Rabu, 29 Agustus 2012

KARI AYAM


Untuk 12 porsi
Persiapan:20 menittumid
Memasak: 35 menit

1/2 ekor (800 - 1000 g) ayam kampung 
3 sdm minyak goreng
21/2 cm kayu manis 
2 tangkai serai, ambil bagian putihnya, memarkan
700 ml santan encer
1 sdt garam
125 cm kunyit

Bumbu cabai : haluskan
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabai merah
21/2 cm jahe 
4 butir kemiri
5 cm kunyit

Bumbu rempah; sangrai haluskan dengan cobek atau grinder
1 sdm ketumbar 
1sdtjintan
1/4 bitir pala

.. Potong ayam menjadi 12. Sisihkan
.. Panaskan minyak di atas api sedang, tumis bumbu cabai, kayu manis, 
dan serai sampai harum, (3-4 menit). Bubuhkan bumbu rempah, aduk 
rata selama 3 menit.
.. Masukkan potongan ayam, aduk sampai ayam kaku dan bumbu rata.
.. Tambahkan santan encer dan garam. Didihkan sambil aduk sesekali
(wajan jangan ditutup). Masak sampai ayam empuk dan bumbu mengental
(30 menit). Jika belum empuk tambahkan sedikit air, masak terus sampai 
empuk.
.. Tuangkan santan kental, masak sambil aduk sesekali selama 2-3 menit
sampai mendidih. Angkat

Info nutrisi per porsi
   Energi: 191,8 kalori
   Lemak: 13,4 g
   Kolesterol:38 g
   Karbohidrat: 3,9 g

Senin, 27 Agustus 2012

SATAI AYAM DENGAN KETUPAT


Tambahan bumbu serai, ketumbar dan jintan, membuat satai ini terasa lebih berempah dan sedikit
berbeda dengan satai ala Indonesia...

Untuk 4 porsi (12 tusuk)
Persiapan: 20 menit + merendam 4 jam
Memasak: 20 menit

2 potong (400 g) dada ayam tanpa tulang, potong dadu 2x2x1 cm
1/4 sdt garam
12 tusuk satai
1 tangkai serai, ambil bagian putihnya, memarkan (untuk menyemir satai)
4 buah ketupat

Bumbu
6 butir bawang merah
1 siung bawang putih
3 tangkai serai, ambil bagian putihnya, iris kasar
2 buah cabai merah 
1 sdm ketumbar
3 cm kunyit
1 sdt gula pasir
1/2 sdt garam
2 sdm minyak goreng

Saus kacang
4 buah cabai merah
3 siung bawang putih
3butir bawang merah
2 tangkai serai
1.1/2 cm lengkuas 
1 sdm ketumbar 
1/2 sdt jintan
2 sdm minyak untuk menumis
2 sdm asam jawa, larutka dengan 2 sdm air, remas-remas saring airnya
125 ml air
1/2sdm gula pasir
3/4 sdt garam
1 cup (140 g) kacang tanah, sangrai, kupas kulitnya, haluskan

.. Remas-remas potongan daging ayam dengan garam dan biarkan selam 10 menit
.. Bumbu: haluskan semua bahan bumbu kecuali minyak. Setelah halus, tumis bumbu dengan 
minyak hingga harum.
.. Rendam potongan ayam dengan bumbu, aduk rata. Diamkan minimal selama 4 jam (jika
ingin bumbu lebih meresap, rendam selama 12 jam).
.. Tusuk potongan ayam dengan tusukan satai (masing-masing berisi 4-5 potong daging ayam)
Bakar di atas bara arang sambil sesekali disemir sisa bumbu mengunakan tangkai serai.
Balik-balikkan agar tidak gosong. Setelah matang angkat.
.. Saus kacang: haluskan cabai, bawang putih, bawang merah, serai, lengkuas, ketumbar, dan
jintan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan air asam dan air 
sedikit-sedikit. Masukkan gula, garam, dan kacang halus. Aduk rata. Angkat.
.. Penyajian: potong-potong ketupat. Taruh diatasnya beberapa tusuk satai. Siram dengan 
saus kacang.

Info nutrisi per porsi
   Energi: 514,2 kalori
   Lemak: 30,2 g
   Kolesterol: 57 g
   Karbohidrat: 31,2 g  
   

BUBUR PULOT HITAM


SI HITAM MANIS BUBUR KETAN HITAM. MAKIN LEGIT DENGAN TAMBAHAN 
KELENGKENG KERING...

Untuk 5 porsi 
Persiapan: 15 menit
Memasak: 40 menit

300 g beras ketan hitam, cuci bersih, rendam
1,5 liter air
3 sdm gula merah 
2-3 sdm gula pasir
2 cm jahe, memarkan
6-8 kelengkeng kering, kupas kulitnya
1/2 sdt garam

SAUS SANTAN
375 ml santan kental
1/2 sdt garam
1 lembar daun pandan

PELENGKAP
150 g kelengkeng kaleng, tiriskan

.. Taruh beras ketan dan air dalam panci. Rebus selama 30 menit sampai mendidih.
.. Masukkan gula merah, gula pasir, jahe, dan kelengkeng kering. Masak terus sambil di aduk
sampai bers ketan menjadi empuk dan mengembang (menjadi bubur). Jika bubur kurang  lem-
bek, tambahkan sedikit air mendidih (300 ml), masak sambil aduk terus sampai lembek. Angkat.
.. Sajikan bubur ketan hitam dengan siraman saus santan.

Info nutrisi per porsi
   Energi: 269,6 kalori
   Lemak: 17,6 g
   Kolesterol: 0 mg
   Karbohidrat: 18,4 g

Minggu, 26 Agustus 2012

AIS KACANG



Untuk 4 porsi
Persiapan: 15 menit
Memasak: 10 menit

50 g kacang merah RRT ( azuki bean)*,
     rendam 4 jam atau semalaman, rebus sampai empuk
50 g jagung manis beku, rebus sebentar
50 g cendol (dawet), tiriskan
50 g kacang tanah kupas, sangrai, belah dua
50 g manisan pala, potong dadu kecil 
Es serut secukupnya
4 sdm sirup merah (rose syrup)
4 sdm susu evaporasi (evaporated milk)
Sirup gula melaka: rebus sampai gula larut, saring
250 g gula merah, iris-iris
100 ml air
2 lembar daun pandan

.. Siapkan semua bahan.
.. Penyajian: siapkan 4 gelas minuman. Taruh masing-masing kacang merah rebus,
jagung manis, cendol, sirup gula melaka.
.. Tambahkan es serut sampai menggunung, padatkan. Tambahkan sedikit es serut lagi.
.. Siram atasnya dengan sirup merah dan susu evaporasi. Segersa sajikan..
*Kacang merah RRT azuku bean ialah sejenis kacang merah tetapi berukuran kecil.
Kulitnya lebih tipis dibanding kacang merah besar. Azuki bean cocok dipakai untuk 
minuman atau bubur manis.

Info nutrisi per porsi
  Energi : 398,8 kalori
  Lemak: 8,6 g 
  Kolesterol : 3,5 mg
  Karbohidrat : 76,5 g

ES KRIM JAGUNG MANIS



Untuk 4 porsi 
 Persiapan: 20 menit
 Memasak: 10 menit + membekukan

150 g jagung manis beku
100 ml susu segar (cair)
100 g gula pasir
150 ml air
2 kuning telur
1/2 sdt vanilla extract
150 ml krim kocok segar (whipping cream, thick cream)
50 g butiran jagung manis beku, rebus, biarkan utuh.

Garnis
Saus karamel siap pake

Peralatan khusus: Blender atau food processor

.. Campur 150 g jagung dengan susu, proses dengan blender atau food processor hingga halus.
Rebus sambil aduk-aduk sampai mendidih. Dinginkan pada suhu ruang, lalu pindahkan ke dalam
lemari es supaya dingin.
.. Campur gula dan air dalam panci tebal untuk dibuat sirup. Rebus hingga mendidih, lalu kecilkan
api sambil aduk selam 1 menit hingga mengental. Angkat dan dinginkan sampai hangat.
.. Taruh kuning telur dalam wadah tahan panas, kocok hingga mengembang dan kental di atas
panci berisi air panas. Pelahan, tuangkan sirup yang hangat ke dalam kuning telur, aduk rata.
Campurkan adonan jagung yang telah dingin.
.. Dalam wadah yang telah didinginkan, kocok krim dengan mixer berkecepatan sedang hingga
kaku. Tuang adonan jagung dengan pelahan ke dalam krim kocok. Kocok rata dengan mixer
kecepatan rendah.
.. Membekukan: Tuang adonan ke dalam container, bekukan dalam freezer hingga mengental.
Keluarkan, lalu haluskan dalam blender atau food processor. Masukkan jagung manis yang utuh,
aduk (jangan di blender lagi). Pindahkan ke dalam container, tutup dan bekukan hingga mengeras.
Anda bisa mengulangi peroses melembutkan dan membekukan beberapa kali agar es krim makin halus.
.. Penyajian: Sajikan es krim dengan dikucuri saus keramel siap pake.

Info nutrisi per porsi
Energi: 360,8 kalori
Karbohidrat: 34 g
Lemak: 12,1 g 
Kolesterol: 216 mg

ES KRIM UBI JALAR



Cita rasanya akrab, warnanya unik. Agar lebih cerah, beri beberapa tetes pewarna ungu...
Untuk 6 porsi 
Persiapan : 30 menit
Mendinginkan : 6 jam

300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 batang kayu manis
3 butir cebgkeh
150 g gula pasir
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan, sobek dan simpulkan
300 g ubi jalar (warna ungu kalau ada)
250 ml krim kocok segar (whipping cream, thick cream)

.. Campur santan dan kayu manis, cengkeh, gula pasir, dan garam. Tambahkan daun pandan.
Masak sambil di aduk sampai mendidih. Sisihkan.
.. Kukus ubi jalar hingga lunak, haluskan selagi panas dengan di saring atau dengan penekan
kentang (jangan melumatkan dengan belender). Campurkan ubi jalar pada santan, aduk rata.
Saring lagi bila perlu. Beri pewarna ungu.
.. Pindahkan adonan ke dalam container plastik, atau lebih baik lagi, wadah dari stainless
steel. Tutup rapat dan dinginkan dulu dalam lemari es agar adonan cukup dingin.
.. Kocok krim hingga kaku dalam mangkuk yang telah di dinginkan dalam lemari es. Gunakan
kecepatan sedang. Masukkan krim kocok ke dalam adonan yang telah dingin, aduk balik
hingga rata.
.. Membekukan: Pindahkan adonan ke dalam container plastik, atau lebih baik lagi, wadah
dari stainless steel. Bekukan sampai adonan pada pinggir wadah mulai mengeras. Keluarkan,
haluskan dengan mixer atau dalam blender. Bekukan lagi.
.. Lakukan peroses ini 2-3 kali sampai es krim benar-benar membeku dan keras.
.. Penyajian: Sajikan dengan whipping cream dan taburi kacang mete gepuk.

Info nutrisi per porsi
     Energi : 370,3 kalori
     Karbohidrat: 42,8 g
     Lemak: 21,8 g
     Kolesterol: 43,8 mg 

SORBET JAMBU MERAH DAN MINT


Daun mint mengangkat aroma sorbet ini menjadi istimewa.

Untuk 6 porsi
Persiapan + memasak : 30 menit
Membekukan : 6 jam termasuk menghaluskan.

120 g gula pasir
280 ml air
4 buah (700 g) jambu biji merah
2 sdm air jeruk nipis
1 putih telur

Garnish
Daun mint

Peralatan khusus: Belender atau food processor

.. Campur gula pasir dan air, rebus dengan api sedang hingga gula larut.
Jika sudah jadisirup, besarkan api. Rebus selama 1/4 menit lagi.
Agar agak kental, dinginkan pada suhu ruang lalu pindahkan ke lemari
es untuk mendinginkannya.
.. Kupas jambu, potong-potong lalu haluskan dalam belender atau
food processor bersama sirup gula. Saring dan buang ampasnya.
Mestinya anda mempunyai 700 ml jus jambu. Jika kurang, tambahkan
air secukupnya dan sesuaikan rasa manisnya dengan menambahkan
gula pasir secukupnya.
.. Tambah daun mint dan air jeruk nipis secukupnya sampai pas asamnya.
.. Membekukan : Tuang ke dalam container dan bekukan dalam
freezer hingga mengental. Proses lagi dalam blender atau food
processor untuk menghaluskan kristal esnya. Lalu bekukan hingga mengeras.
.. Kocok putih telur dengan kecepatan sedang hingga kaku. Proses sorbet
hingga halus dalam blender atau food processor, lalu masukkan putih telur
kocok. Aduk balik satu atau dua kali dengan spatula atau whisk, lalu bekukan
lagi hingga mengeras.
.. Penyajian : Keluarkan dari freezer 15 menit sebelum di sajikan dan simpan
di lemari es. Hiasi sorbet dengan daun mint.

Info nutrisi per porsi
     Energi : 133 kalori
     Karbihidrat : 33,5 g
     Lemak : 0.35 g
     Kolesterol : 0 mg 

ES TAPAI KETAN HITAM


250 ml santan dari 200 g kelapa parut
2 sdt tepung maizena
1/4 sdt garam
60 g gula pasir
50 g tapai ketan hitam

Pelengkap.
Roti tawar, buang pinggirnya, potong kotak kecil
1 butir kelapa muda, di keruk
..Campur santan, tepung maizena, garam, dan gula pasir.
Masak sambil aduk sampai mendidih. Angkat dan sisihkan,
diamkan sampai dingin.
..Membekukan: tuang adonan dalam container plastik atau stainless steel,
simpan dalam freezer sampai setengah mengeras (2 jam). Adonan sudah
membentuk gumpalan es tapi masih bisa di aduk.
..Keluarkan, campurkan tapai ketan hitam. Aduk atau peroses dengan
mixer sampai gumpalan es halus rata. Tuang ke dalam container yang
dangkal lalu bekukan hingga saat di sajikan.
..Penyajian: sebaiknya keluarkan dulu setengah jam sebelum di sajikan
agar es krim mudah di keruk. Taruh potongan roti tawar dalam gelas.
Taruh es krim tapai, beri kelapa muda dan potongan daun pandan di atasnya.

Untuk 6 porsi
Persiapan: 20 menit
Memasa: 15 menit + membekukan

Info nutrisi per porsi
    Energi : 136,7 kalori
    Karbihidrat: 23,2 g
    Kolesterol: 0 mg

Sabtu, 25 Agustus 2012

Caramel Fruit Tea


Bahan :
8 sachet teh celup
400 ml air mendidih
50 gr gula pasir
100 ml krim kental
150 gr buah koktil siap pakai
Es batu untuk menyajikan.
Karamel:
50 gr gula pasir
½ sendok teh air jeruk nipis
Cara Membuat:
  1. Celupkan teh ke dalam air mendidih, diamkan selama 5 menit
  2. Buat karamel: panaskan wajan, masukkan gula pasir lalu diamkan sampai meleleh, tambahkan air jeruk nipis, aduk hingga rata.
  3. Tambahkan air teh hangat sedikit-sedikit sambil diaduk. Angkat lalu dinginkan.
  4. Tata buah koktil dalam gelas, tambahkan campuran krim jeruk nipis dan es batu lalu sajikan
(Untuk 6 porsi)

KUE CAKWE

Bahan:
  1. ½ kg terigu
  2. 400 ml air
  3. 1 sendok makan baking powder
  4. 2 sendok teh baking soda
  5. 1 ½ sendok teh garam
  6. Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Resep Cakwe:

  1. Masukkan baking powder, baking soda dan garam ke dalam baskom lalu masukkan air dan aduk rata.
  2. Masukkan terigu dan aduk rata. Biarkan 15-20 menit
  3. Ambil adonan yang di pinggir baskom lalu dipindahkan ketengah-tengah adonan lalu biarkan lagi 15-20 menit.
  4. Terus lakukan ini 3-4 kali sampai adonan menjadi halus dan elastis
  5. Balik adonan dan beri sedikit minyak di permukaan nya supaya adonan tetap lembab selama 1 jam
  6. Angkat adonan dari baskom lalu dibungkus  dengan plastic dan bentuk persegi panjang. Diamkan lagi selama 1jam
  7. Kalau membuat adonan lebih dari ½ kg, potong adonan  dan pisahkan setiap ½ kg lalu dibungkus plastic
  8. Buka bungkus plastic adonan. Dengan batang kayu bulat, tekan adonan dan bentuk persegi panjang dengan lebar 6 cm dan tebalnya mm. Setelah itu potong adonan pipih tadi sebesar 0, 75cm sampai habis.
  9. Lalu letakkansatu potongan dengan satu potongan menjadi dua kemudian gunakan tusuk sate tekan bagian tengahnya yang memanjang. Dengan demikian kedua potongan tadi menempel jadi satu. Selesaikan semua potongan.
  10. Panaskan minyak di wajan untuk menggoreng dengan api sedang. Dengan dua tangan ambil kedua ujung potongan tadi lalu tarik sampapi kira-kira 20 cm(jangan sampai putus) lalu masukkan kedalam penggorengan dan goreng sampai cakwe mengembang dan bolak-balik sampai cakwe menjadi kecoklatan
  11. Angkat dan hidangkan

MARTABAK MANIS


Bahan :
500 gram tepung terigu
1 sdm susu bubuk
1/2 ragi instant
1/2 sdm soda kue
1/2 sdt baking powder
50 gram gula pasir
1 sdt garam
1 butir telur
1/2 sdt vanili bubuk
400 ml air Isi :
mentega, kacang tanah, gula pasir, mesyes, keju atau durian dan susu kental manis.
Cara membuat :
1. Kocok air bersama telur, masukkan ragi instant, susu bubuk, garam dan soda kue, baking powder, vanili dan gula pasir, aduk rata.
2. Masukkan tepung terigu sedikit-sedikit hingga menjadi adonan yang kental, diamkan selama 1 jam.
3. Panaskan wajan anti lengket, tuangkan adonan, diamkan hingga bersarang, taburkan isian menurut selera, matang dasarnya balik angkat.
4. Olesi dengan mentega, potong-potong dan sajikan.

SUSHI OMELETTE WITH PRAWN


BAHAN:

Isi:

* 300 gram udang kupas
* 5 sdm mayones
* 1/2 sdt merica bubuk
* 1 sdm kecap jepang (shoyu)
* 8 tangkai selada air

Dadar:

* 4 butir telur
* 1/2 sdt garam
* 2 sdm susu cair
* 2 sdm minyak goreng
* 2 sdm wijen sangrai

CARA MEMBUAT:

1. Isi: Rebus udang sampai berubah warna, angkat. Potong kecil-kecil atau cincang kasar. Aduk udang bersama mayones, merica dan kecap jepang sampai rata, sisihkan.
2. Dadar: Kocok telur asal lepas bersama garam, dan susu cair. Setelah rata, bagi adonan telur menjadi 2 bagian. Olesi wajan dadar dengan minyak goreng, lalu panaskan di atas api sedang.
3. Masukkan 1 bagian adonan telur ke dalam wajan. Putar wajan sampai adonan menutupi permukaannya. Taburi 1 sdm wijen sangrai di atasnya. Balikkan dadar, segera angkat. Selesaikan untuk sisa bahan.
4. Letakkan selembar dadar diatas talenan. Taruh 1/2 bagian adonan isi di permukaannya, ratakan. Taruh 4 tangkai selada air di salah satu ujung dadar, kemudian gulung padat. Lakukan hal yang sama untuk sisa dadar.
5. Bungkus gulungan telur dengan selembar plastik, sisihkan sebentar dalam lemari es (10 menit). Keluarkan dari lemari es dan buka pembungkusnya, lalu potong-potong ukuran 2 cm, hidangkan.

LEMPER AYAM


Bahan : ketan
250 gram ketan
250 ml santan kental dari 1 butir kelapa
2 lembar daun salam
1 batang serai memarkan
1/2 sdt garam
Isi :
1 dada ayam rebus matang suwir-suwir
1 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1 sdm air asam jawa
2 sdm minyak goring Haluskan :
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 butir kemiri, sangrai
1 sdm ketumbar, sangrai
1 sdt jintan sangrai
1 sdm gula pasir
Pembungkus : daun pisang secukupnya
Cara membuat :
1. Ketan rendam selama 2 jam, cuci bersih, tiriskan dan kukus selama 15 menit, angkat.
2. Rebus santan bersama daun salam, serai dan garam, masukkan ketan yang telah dikukus dan aroni hingga seluruh santan dihisap oleh ketan, angkat.
3. Kukus ketan hingga matang, angkat.
4. Isi : panaskan minyak tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan santan ayam, salam dan daun jeruk masak hingga matang dan santan habis, angkat.
5. Siapkan cetakan lemper olesi dengan minyak atau lapisi dengan selembar plastik bersih, tuangkan setengah bagian ketan, ratakan tuangkan isian, ratakan dan tutup dengan setengah sisa ketan ratakan dan padatkan. Angkat.
6. Ambil selembar daun dengan ukuran yang sesuai dengan potonga lemper, bungkus dan sajikan.
Untuk : 12 buah

Masakan Ayam Goreng Saos Tiram


* Bahan 2:
4 sdm saos tiram
4 sdm gula pasir
1 siung bawang putih
5 bh cabe rawit merah (rebus sebentar)
jeruk limo secukupnya
* Mentega untuk menumis.
Cara Memasak:
1. Bahan 1 : Cuci sayap ayam, kemudian potong menjadi 2 bagian. Aduk sayap ayam bersama dengan lada dan jeruk nipis secukupnya. Goreng hingga matang kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
2. Bahan 2 : Ulek bawang putih dan cabe rawit merah yang telah di rebus hingga halus. Campurkan semua bahan dalam mangkok, aduk-aduk hingga rata.
3. Panaskan kuali, masukkan mentega secukupnya untuk menumis. Setelah mentega mencair, masukkan campuran bahan 2. Tumis hingga harum, masukkan sayap ayam goreng sambil diaduk rata sampe bumbu dan ayam menyatu.
4. Ayam goreng mentega siap disantap dengan nasi hangat.
*. Rasa ayam ini terdiri dari manis (gula), asin (saos tiram & mentega), pedas (cabe rawit merah) dan asam (jeruk limo). Saat mengaduk bahan 2, sebaiknya di cicipi terlebih dahulu, boleh tambahkan bahan hingga semua rasa sesuai selera.

Kue Lumpur Mini


Bahan :

250 ml air
125 gram magarine
75 gram gula pasir
125 gram tepung terigu, ayak
4 butir telur
250 ml santan dari satu butir kelapa
kismis secukupnya

Cara membuat:

1. Didihkan air, masukan margarine dan gula pasir. Setelah tercampur rata, masukan masukan tepung terigu, aduk rata dan masak hingga menjadi adonan yang kalis, angkat.
2. Hilangkan uap panasnya, masukan telur, aduk hingga menjadi adonan yang kental, tambahkan santan dan aduk rata kembali.
3. Siapkan wajan untuk kue lumpur, olesi dengan margarine, tuangkan
adonan hingga hampir penuh, beri satu kismis dan panggang hingga matang,
angkat.
4. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.
Untuk : 24 buah

Perkedel Kentang


Bahan:
· ½ kg kentang, dikupas
· 1 butir telur, pisahkan kuning & putihnya
· 1 sdm bawang merah goreng, haluskan
· ¼ sdt merica putih halus
· pala halus secukupnya
· ½ batang daun seledri, iris halus
· garam secukupnya
· minyak goreng Cara Membuat:
· Goreng kentang di dalam wajan isi minyak yang sudah dipanaskan dengan api panas sampai matang. Jangan sampai gosong atau terlalu coklat.
· Setelah matang, diangkat lalu segera dihaluskan.
· Kentang yang sudah dihaluskan dicampur dengan kuning telur, bawang merah goreng, merica, pala dan daun seledri.
· Setelah semua tercampur rata, adonan kentang dibuat bulatanbulatan agak pipih. Buat sampai adonan kentang habis.
· Panaskan kembali wajan yang sudah diisi minyak goreng dan dipanaskan.
· Gulingkan bulatan kentang pada putih telur lalu goreng hingga
matang kecoklatan.
Untuk 4-6 orang.

Pisang Molen


Bahan
6 buah pisang raja/tanduk
minyak untuk menggoreng

Kulit
350 g tepung terigu
50 g gula halus
1/2 sdt vanili
1/4 sdt garam
125 g margarin
75 ml air


Cara
  1. Belah pisang jadi dua lalu potong melintang sesuai selera. Sisihkan.
  2. Kulit:
    - Campur semua bahan kering menjadi satu. Aduk rata.
    - Tambahkan margarin, aduk-aduk dengan ujung jari hingga berbutir kecil-kecil.
    - Tuangi air sedikit-sedikit sambil aduk dengan sendok kayu hingga menjadi adonan yang kalis.
    - Gilas adonan hingga tipis hingga setebal 2,5 mm.
    - Potong-potong adonan selebar 3 cm sehingga menjadi bentuk pita  panjang.
    - Lilitkan pada tiap potong pisang hingga pisang tertutup adonan.
    - Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning kecokelatan dan matang. Angkat dan tiriskan

Kue Pukis

Bahan:

180 ml santan
½ sdm ragi instan
60 ml air hangat
3 butir telur ayam
100 g gula pasir
150 g tepung terigu

Cara membuat:
Masak santan hingga mendidih. Angkat. Diamkan hingga hangat.
Aduk ragi dengan air hangat hingga berbuih.
Kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang.
Tambahkan terigu sedikit-sedikit sambil aduk hingga rata.
Masukkan larutan ragi. Aduk rata.
Tambahkan santan, aduk rata. Diamkan selama 15 menit.
Panaskan cetakan pukis di atas api sedang, semir dengan sedikit minyak sayur/ margarin.
Tuangkan adonan ke dalam lubang cetakan hingga hampir penuh.
Setelah pinggirnya kering. Angkat pukis.
Untuk 20 buah

DONUT KENTANG 2

Bahan A :

1 bks Fermipan
2 sdm Tepung terigu
2 sdm Gula pasir
50 cc air matang Bahan B :
1 bks Terigu Cakra Kembar
½ kg kentang rebus & dihaluskan
200 gr Gula pasir
200 gr Mentega
2 dm susu bubuk
kuning telur
250 cc air hangat kuku
Cara Memasak :
1. Aduk jadi satu seluruh bahan A. Diamkan selama 15 menit.
2. Campur jadi satu Bahan B ke bahan A. Kemudian dibulatkan. Diamkan selama ½ jam.
3. Siap untuk digoreng.
4. Tips : Adonan harus diuleni sampai kalis.

Sus Goreng Makaroni Keju


Resep Bahan Sus Goreng Makaroni Keju :
  • 75 gram margarin
  • 200 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 3 butir telur
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 50 gram keju cheddar mudah meleleh, dipotong kotak-kotak kecil
  • 2 buah sosis ayam, dipotong kotak kecil
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 100 gram makaroni, direbus
  • minyak untuk menggoreng
Resep Bahan Pelengkap Sus Goreng Makaroni Keju :
  • 100 gram saus tomat
  • 100 gram saus sambal
Cara Membuat Sus Goreng Makaroni Keju :
  1. Panaskan margarin, air, dan garam sampai mendidih. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal.
  2. Masukkan telur dan baking powder. Kocok rata. Tambahkan keju cheddar, sosis ayam, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Masukkan makaroni. Aduk rata.
  3. Bentuk bulat-bulat dengan sendok.
  4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
  5. Sajikan dengan pelengkap.
Untuk 30 buah

Kue Sus Yummy




Kulit :

* Air 225 cc
* Mentega 100 gr
* Garam 1/4 sdt
* Tepung cakra 125 gr
* Telur 3 btr (Ukuran Sedang)


Vla :

* Susu cair 700 cc
* Gula 125 gr
* Maizena 90 gr
* Kuning telur 2 pcs
* Butter 2 sdm

Cara Membuat :

Kulit :

* Didihkan air bersama mentega & garam.
* Masukan tepung cakra secara sekaligus, aduk cepat sampai kalis. Dinginkan sampai uap panas menghilang
* Masukan telur ke dalam adonan tepung , kocok dengan bantuan mixer.
* Cetak dengan menggunakan spuit besar langsung ke atas loyang yang sudah di oles mentega.
* Bakar dengan panas 200° sampai kecoklatan.

Vla :

* Cairkan Maizena dengan 200 cc susu cair. Masukan kuning telur, aduk rata. Sisihkan
* Panaskan500 cc susu cair dengan gula sampai hampir mendidih sambil di aduk.
* Masukan campuran maizena kedalam campuran susu & gula secara sekaligus, aduk cepat sampai mengental dan meletup-letup.
* Masukan butter aduk rata. Dinginkan
* Setelah kulit sus dingin, gunting di bagian sisi bawah. Masukan Vla ke dalam kantong segitiga dan semprotkan ke dalam kulit sus.

Tips :

* Memasukan tepung cakra ke dalam didihan air harus sekaligus karena kalo sedikit demi sedikit akan membuat adonan kulit mengerindil karena tepungnya tidak merata.
* Saat membakar kulit, pantang membuka oven sampai kulit kokoh, karena kalo pintu oven dibuka saat kulit belum kokoh nanti akan membuat kulit turun kembali dan gak mau naik lagi sehingga kurang cantik.

Cake Cokelat Keju





125 gr mentega
175 gr gula kastor
2 btr telur
3 sdm cokelat bubuk larutkan dengan 50 ml air panas
200 gr tepung terigu
1/2 sdt soda kue
1/2 sdt baking powder
Adonan Cokelat Putih:
125 gr krim keju
1 btr telur
1/2 sdt vanila
100 gr cokelat putih, tim hingga leleh
Olesan cokelat:
125 gr cokelat masak, tim hingga leleh
75 ml krim asam
75 gr gula halus

Kocok mentega dan gula hingga gula larut, masukkan telur satu persatu, kocok hingga rata. Masukkan cokelat bubuk yang sudah dilarutkan, aduk rata, masukkan tepung terigu, aduk hingga rata.
Siapkan loyang bundar lubang tengah diameter 20 cm. Olesi margarin, taburi tepung terigu, tuang 2/3 bagian adonan cokelat, ratakan.
Adonan cokelat putih: kocok krim keju hingga lembut, masukkan telur, kocok rata, kemudian tuang cokelat putih leleh, aduk rata.
Tuang sisa adonan cokelat, ratakan. Panggang dalam oven panas dengan suhu 180 derajat celsius selama 40 menit. Angkat, dinginkan.
Olesan cokelat: aduk cokelat leleh dengan krim asam dan gula bubuk hingga licin.
Siram olesan cokelat ke atas permukaan cake hingga rata
Hias atas cake dengan cokelat putih leleh yang dimasukkan dalam kantong segitiga. Tambahkan hiasan dari cokelat.
Untuk: 12 Potong

Sabtu, 18 Agustus 2012

TELUR BALADO




TELUR BALADO
Bahan :
10 butir telur, rebus
minyak goreng
1 lembar daun salam
1 iris lengkuas/laos
1 sdt gula pasir
garam secukupnya
Bumbu dihaluskan :
10 buah cabe merah keriting
2 buah cabe besar
3 siung bawang putih
8 siung bawang merah
1 buah tomat

Cara membuatnya :
Kupas telur lalu goreng sebentar di minyak panas sampai berkulit kuning keemasan, angkat.
Tumis bumbu halus dg sedikit minyak goreng. Aduk2 sampai harum. Masukan salam dan laos, garam dan gula. Koreksi rasanya. Biarkan sebentar sampai bumbu lebih sat/agak kering.
Masukan telur, aduk 2 sebentar sampai bumbu merata di permukaan telur. Angkat dan hidangkan.

Jumat, 17 Agustus 2012

Manisan Kolang Kaling






Ada beberapa versi cara membuat manisan ini, yang pernah aku coba.
Sama gampangnya dan sama enaknya.
Yuuk .... bikin ya.


Manisan Kolang Kaling

Veri #1.
Bahan :
1 kg kolang kaling (pilih yg bentuknya bagus dan tidak keras)
250 gram gula pasir
500 cc fanta merah atau hijau atau rasa apa aja yang kalian suka.
1 lbr daun pandan
10 lbr daun jeruk
air cucian beras dan air mendidih secukupnya

Cara membuatnya :
Cuci kolang kaling dengan air cucian beras hingga bersih.
Lalu bilas dengan air bersih dan tiriskan.
Siram dengan air mendidih dan biarkan beberapa saat lalu tiriskan.
Rebus fanta, gula, dun jeruk dan daun pandan hingga mendidih.
Masukkan kolang kaling, rebus hingga mendidih dan biarkan beberapa saat.
Matikan api lalu dinginkan manisan dan simpan di kulkas.
Nikmat disajikan dingin.

Note : dengan cara ini akan diperoleh manisan kolang kaling yang berwarna muda (merah muda, hijau muda)

Versi #2 :
Bahan :
1 kg kolang kaling
300 gram gula pasir
500 cc air
pewarna makanan secukupnya
1 lbr daun pandan
10 lbr daun jeruk

Cara membuatnya :
sama seperti diatas.
Warna manisan yang diperoleh dengan cara ini cenderung lebih tua.

KEPITING SAOS TIRAM



Bahan :
3 ekor kepiting telur *)
2 btr jeruk nipis
4 siung bawang putih, geprak
2 ruas jempol jahe, geprak
2 sdm margarin
6 sdm saus tiram
150 cc air
2 tangkai daun bawang, iris serong kasar
1 buah jeruk limau
Cara membuatnya :
Bersihkan kepiting, lepaskan cangkangnya dan belah dua badannya lalu geprak bagian capit yg gemuk (agar bumbu meresap).
Lumuri dengan jeruk nipis sampai rata, biarkan 5-10 menit.
Panaskan margarin di wajan, tumis bawang putih sampai harum. Masukkan jahe lalu kepitingnya, aduk rata. Tambahkan saus tiram, aduk rata lalu tambahkan air. Biarkan airnya mendidih sesaat dg api besar lalu tutup wajannya dan kecilkan api. Sesekali diaduk dan biarkan bumbu meresap sampai air nya menyusut.
Tambahkan daun bawang, aduk rata. Angkat dan tuang ke piring saji lalu kucuri dg air jeruk limau.
Nikmat disantap rame2 selagi panas..... pake nasi ngebul2 :)
Catatan :
karna saos tiramnya udah asin, makanya ga pake garem lagi...

SUP KEPITING SEGAR




Bahan :
3 ekor kepiting (kemaren sih pake yg jantan)
1 bongkah arang (kayu/kelapa), cuci bersih *)
1,5 liter air
3 siung bawang putih, iris2
5 siung bawang merah, iris2
3 buah cabe merah iris kasar
1 ruas jahe, geprak
2 lembar daun salam
1 iris lengkuas
2 buah tomat, potong kotak besar
1 tangkai daun bawang, iris kasar
garam dan gula secukupnya
1 buah jeruk nipis
Cara membuatnya :
Bersihkan kepiting, lepaskan cangkangnya dan belah dua badannya.
Rebus air hingga mendidih lalu masukan kepiting dan arang. biarkan mendidih.
Masukan bawang putih, bwg merah, cabe, jahe, daun salam, lengkuas. Tambahkan garam dan gula secukupnya.
Masukan tomat, dan biarkan bumbu meresap.
Masukan daun bawang, angkat.
Buang bongkahan arangnya lalu tuang sup kedalam mangkuk saji. Kucuri dg air jeruk nipis.
Nikmat disajikan selagi panas....... sluuuuurrrpp... seger banget deh :)
Catatan :
bongkahan arang sangat berguna utk menyerap racun dan buat yg alergi seafood, jadi ga alergi loooh....
Bongkahan arangnya juga ga usah gede2 amat, ukurannya cukup sebesar (5x5) cm

APEM dan cara Membuatnya


APEM





Bahan Biang :
1 sdm ragi/yeast instant (1/2 sachet)
40 gr terigu protein sedang
125 cc air hangat

Membuat biang : campur semua bahan, aduk rata lalu tutup dg serbet lembab (yg sdh dibasahi dg air) diamkan 1/4-1/2 jam.

Bahan lain :
200 gr margarin, lelehkan lalu sisihkan.
500 gr terigu protein sedang (cap Segitiga Biru)
300 gr gula pasir
750 cc santan dengan kekentalan sedang
1/2 sdt garam
3 btr telur kocok lepas

Cara membuatnya :
Campur terigu, gula, garam dalam wadah lalu tuangi santan, aduk hingga rata*)
Masukkan telur, aduk rata. Tambahkan juga adonan biang, aduk rata.
Masukkan margarin cair, aduk rata lalu diamkan adonan kurang lebih 1/2 jam (tutup dengan serbet yg lembab, yg sdh dibasahi dg air).
Panaskan cetakan carabikang (cukup dg api kecil saja), olesi dg margarin lalu tuang adonan ke dalam cetakan (jangan terlalu penuh, karna nanti adonan akan naik). Balik Apem bila bagian bawahnya sdh berwarna kecoklatan. Lalu angkat bila sdh rata matangnya.

*) supaya adonan tidak meringkil, buat lubang/kawah di tengah tepung lalu tuang santan sedikit2 sambil diaduk dibagian tengahnya dg whisk atau sendok.

**) cetakan cukup dioles hanya pada awalnya saja. untuk selanjutnya tidak usah.... ga bakal lengket kok.

Hasil jadi : kurang lebih 50 Apem.

                                            Ini cara membuat APEM, ikutin aja Step by step.


Step 1. Siapkan bahan-bahannya sesuai resep yang sudah aku posting sebelumnya.
Step 2. Lelehkan margarin lalu biarkan dingin.
Step 3. Sambil nunggu margarin cair menjadi dingin, buat adonan biang dan siapkan bahan-
bahan yang lain.


Step 4. Campur terigu, gula dan santan (gunakan whisker agar dapat mencampur adonan dg
mudah). Perhatikan fotonya.
Step 5. Campur adonan diatas dengan telur yang sudah dikocok lepas.
Step 6. Campur adonan dengan adonan biang, aduk rata.
Step 7. Tambahkan margarin cair yang sudah dingin, aduk dengan rata.

Step 8. Panaskan cetakan carabikang dan olesi dengan sedikit margarin. Perhatikan,
apinya cukup kecil saja.
Step 9. Tuang adonan pada cetakan, biarkan matang.
Step 10. Bila adonan sudah mulai belubang-lubang, balik dengan bantuan tusuk sate.
Step 11. Bila bagian bawah sudah berwarna kecoklatan/matang,angkat.

TALAM LABU KUNING (Pumpkin)



Bahan 1 (lapisan bawah) :
300 gram labu kuning (sdh dikukus, haluskan)
150 gram tepung tapioka (aci)
75 gram tepung beras
350 gram gula pasir
1 sdt garam
450 cc santan dg kekentalan sedang
Bahan 2 (lapisan atas) :
700 cc santan kental
100 gram tepung beras
50 gram tepung tapioka (aci)
1 sdt garam
Cara membuatnya :
Campur semua bahan 1, aduk lalu saring.
Masukkan ke dalam cetakan yg sdh diolesi dg minyak goreng, lalu kukus (10-15 menit).
Campur semua bahan 2, lalu tuang ke atas lapisan 1, kukus lagi 10 menit. Angkat dan biarkan talam dingin pd cetakannya. Setelah dingin baru keluarkan dr cetakannya.
Catatan :
Menuang adonan bahan 1, cukup sampai 3/4 tinggi cetakan.
Labu kuning bisa diganti dg ubi jalar kuning/merah.
Bila warna kuningnya kurang cerah, bisa ditambahkan pewarna makanan warna kuning.
Gula pasir bisa juga diganti dg gula jawa/merah.
Supaya Talam lbh awet, sebaiknya santan dimasak terlebih dahulu, dinginkan baru siap pakai.
Saat mengukus, tutup kukusan selalu dilapisi dg serbet.
Saat mengeluarkan talam dr cetakan, tunggu dingin dulu karna bila dikeluarkan panas2, bentuknya akan rusak.

CENIL




Bahan :
300 gram tepung sagu/kanji
200 cc air
1/4 btr kelapa agak muda
1/4 sdt garam
gula pasir secukupnya
pewarna merah dan hijau secukupnya
2 liter air utk merebus + selembar daun pandan
Cara membuatnya :
Kupas kelapa dan parut memanjang. Lalu kukus selama 15 menit, angkat dan sisihkan.
Letakan tepung sagu dalam wadah lalu tambahkan air sedikit2 sambil diuleni. Kalau masih sulit utk dipulung, boleh ditambah air lagi sedikit2 aja nambahnya yaa...
Masak air dg daun pandan sampai mendidih sambil membentuk adonan menjadi bulat memanjang. Rebus sampai mengapung, biarkan sesaat lalu angkat dan tiriskan.
Masukan kedalam kelapa parut, aduk rata.
Sajikan dan taburi dg gula pasir.
Catatan :
kadar kelembaban tepung sagu mempengaruhi jumlah air yg dibutuhkan utk adonan. Jadi, masukan air sedikit2 sampai kira2 adonan dg mudah dipulung/dibentuk. Demikian pula saat dirasa adonan msh sulit dipulung, penambahan air jg dilakukan sedikit2.

SENTILING yang Centil



Bahan :
1 kg singkong, kupas dan parut
1 bks agar-agar bubuk
350 cc air
200 gram gula pasir
1/2 sdt garam
1 sdt vanili
pewarna merah, kuning dan hijau
1/4 btr kelapa parut + 1/2 sdt garam, kukus
Cara membuatnya :
Campur singkong, agar2, gula, garam, air dan vanili.
Bagi adonan menjadi 3 lalu masing2 diberi pewarna.
Olesi loyang (pake 3 loyang kecil aja) dengan minyak goreng, tuang adonan masing2 warna sendiri dan ratakan lalu kukus hingga matang.
Potong-potong dengan pisau yang sudah dibungkus plastik, lalu gulingkan pada kelapa parut.
Bisa juga diberi topping keju parut atau dipotong2 kecil lalu ditusuk dg tusuk sate dg kombinasi warna yg berbeda.
Sajikan...

PISANG RAI


Ini memang kue tradisional atau jajan pasar khas Bali. Tadi dapet koreksi dari Sari yang wong Bali asli... katanya, namanya kalo disana Pisang Rai bukan pisang rae seperti aku tulis sebeumnya di subject. Wah... makasih banyak ya say atas koreksi, jadi Pisang Rai ya... gak papa deh, asal bukan pisang "ade" rai .. huehehehe...
Oya, Sari juga cerita kalau dibeberapa daerah di Bali ada yang memang pakai kelapa parut sperti yang aku buat. Tapi di beberapa daerah lain di Bali, pisang rai ini juga disajikan dengan kinca gula merah. Waah... sepertinya nikmat juga ya kalo dimakan dengan kinca gula merah. Kapan2 ta coba aaah...
Sari terima kasih ya atas imel2nya :)


Bahan :
3 bh pisang tanduk *) yg sudah masak, potong2
200 gr tepung beras
100 gr tepung tapioka
150-200 cc air panas
2 sdm santan kental
1/2 sdt garam
2 sdm air kapur sirih
pandan pasta
1,5 ltr air untuk merebus + 1 lbr daun pandan
100 gr kelapa parut + 1/2 sdt garam, kukus
Cara membuatnya :
Campur tepung beras dan tapioka, lalu tuangi air panas sedikit2 kemudian diuleni sampai adonan cukup kental.
Tambahkan santan, air kapur dan pandan pasta, aduk rata.
Rebus air hingga mendidih, masukkan selembar daun pandan.
Masukkan potongan pisang ke dalam adonan, lumuri sampai seluruh permukaannya tertutup adonan. Masukkan ke dalam rebusan air. Setelah pisang mengapung, angkat dan tiriskan.
Gulingkan pada kelapa parut yg sudah dikukus. Sajikan.
Catatan :
*)Bisa digantikan dengan pisang kepok.

LEMPER ala Sushi


Masih punya suwir ikan tongkol yang pedas dan yang manis..... bikin lemper ah.
Inget masih punya lembaran Nori, jadi deh mini lemper ala sushi.
Seperti biasa.... Lintang yang paling banyak ngabisin... hehe, katanya enak sih :) :)
bikin yuuuuk...



Resep LEMPER ala Sushi

Bahan :
100 gr ketan putih, rendam 2 jam lalu kukus 15 menit.
75 cc santan dengan kekentalan sedang
1/4 sdt garam
1 lbr daun pandan
Nori
Suwir ikan tongkol secukupnya (lihat resep sebelumnya)

Cara membuatnya :
Didihkan santan, garam dan daun pandan.
Masukkan ketan yang sudah dikukus kedalam santan lalu aduk rata sampai meresap lalu kukus 30 menit sampai matang. Angkat dan dinginkan.
Siapkan lembaran Nori diatas selembar plastik, lalu letakkan ketan kukus diatasnya, ratakan dan rapikan. Lalu beri suwiran ikan tongkol diatasnya.
Gulung dengan rapi. Potong bila perlu, lalu sajikan.

Catatan :
Nori yang aku pakai beli di Alfamart.
Setelah digulung dg rapi dipotong dua dengan pisau yang tajam.... jadi deh lemper mini ala sushi :)

Selasa, 14 Agustus 2012

Cake Potong - Resep Oper Cake


Bahan A :
15 btr kuning telur
5 btr telur utuh
200 gr gula kastor
125 gr tepung terigu
20 gr tepung maizena
15 gr emulsifier
250 gr almond bubuk


    Bahan B :

    90 gr mentega
    90 gr margarine
    1 sdm rhum (optional)
    1 sdm susu kental manis

Bahan C :
500 ml air, panas
40 gr coklat bubuk
20 gr kopi bubuk
100 gr gula pasir
3 sdm rhum (optional)

    Bahan D :
    Satu resep Chocolate Ganache ( lihat resep )

Cara membuatnya :

    Bahan B: lelehkan mentega dan margarine, tuang susu kental manis aduk rata. Sisihkan.
    Adonan C: dicampur menjadi satu, aduk hingga gula larut. Sisihkan.
    Bahan A: kocok gula dan telur hingga kental dan mengembang, campur tepung terigu & Maizena, ayakkan diatas adonan telur lalu taburkan juga almond bubuk, aduk rata, masukkan bahan B aduk rata kembali, tuang dalam 3 loyang ukuran 30x30cm, oven hingga matang, sisihkan.
    Penyelesaian:
    Lepaskan cake dari loyang, basahi dengan bahan C.
    Susun cake diatas alas lapisi dengan bahan D, ratakan. Tumpukkan lapisan selanjutnya, oles lagi dengan bahan D. Tumpukkan lagi satu cake diatasnya, lalu oles lagi dengan bahan D, licinkan, hias sesuai selera.

CHOCOLATE GANACHE

Bahan :
500 gr dark cooking chocolate
200 gr whipped cream
30 gr butter

Cara membuatnya:

    Panaskan whipped cream, angkat, masukkan dark cooking chocolate yg sudah dipotong-potong, dan butter, aduk hingga leleh.
    Dinginkan dalam lemari es hingga semalaman, keluarkan, lalu diamkan hingga suhu ruang. Kocok hingga lembut dan ringan.

Resep Kue Lapis Surabaya


Resep Kue Kartini – Resep Kue Lapis Surabaya
Bahan:
  • 570 cc atau 30 butir kuning telur
  • 2 butir putih telur
  • 350 gram Orchid butter atau Blue Band dikocok sampai naik & putih
  • 120 gram tepung terigu
  • 300 gram gula pasir
  • 20 gram susu bubuk
  • 1 sendok makan coklat pasta
  • ½ sendok teh vanila
  • 1 sendok makan Rum
Cara membuat:
  • Kuning dan putih telur, gula, vanila dan rum dikocok sampai naik.
  • Masukkan terigu, susu bubuk, terakhir masukkan mentega kocok.
  • Adonan dibagi 3 bagian. 1 bagian diberi coklat pasta.
  • Panggang dengan api atas, 200°C.
  • Setelah matang, susun kue 3 lapis dengan yang coklat di tengah.
  • Untuk bahan pelapis bisa digunakan selai atau butter cream.

Selamat Menikmati, Resep Masakan Kartini

Resep dan cara Membuat Kue Lapis Legit Spesial

 Kue lapis legit sering kita jumpai di acara tertentu kue lapis legit memang enaka apalagi di nikmati bersama keluarga,  Resep Kue Lapis Legit Spesial akan saya share kali bagi anda yang mencari bisa ada lihat di bawah ini Resep dan Cara Membuat Kue Lapis Legit Spesial selengkapnya.


Resep dan Cara Membuat Kue Lapis Legit Spesial

Bahan Kue Lapis Legit Spesial :
  • 30 butir kuning telur
  • 250 gram gula halus
  • 3 sendok makan susu bubuk
  • 50 gram tepung terigu protein sedang, ayak
  • 350 gram mentega
  • 150 gram margarin
Cara membuat Kue Lapis Legit Spesial :
  • Campur mentega, margarin dan gula halus. Kocok hingga lembut.
  • Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus kocok adonan hingga putih dan mengembang.
  • Masukkan susu bubuk dan terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata.
  • Tuangkan satu sendok sayur adonan dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti dan diolesi margarin. Panggang dalam oven dengan api atas selama 5 menit.
  • Keluarkan loyang dari oven, tekan-tekan kue menggunakan alat khusus hingga permukaan kue rata.
  • Tuangkan lagi 1 sendok sayur adonan di atas lapisan pertama. Panggang kembali selama 5 menit dengan api atas. Lakukan proses yang sama hingga adonan habis.
  • Jika adonan telah habis dan proses pelapisan selesai, panggang kue dalam oven dengan api atas dan api bawah hingga matang. Angkat, sajikan.
 Demikian Resep dan Cara Membuat Kue Lapis Legit Spesial semoga dapat bermanfaat.